Home Hukrim Sholat Iedul Adha dan Pemotongan Qurban di Rutan Depok

Sholat Iedul Adha dan Pemotongan Qurban di Rutan Depok

1,432
0
SHARE
Sholat Iedul Adha dan Pemotongan Qurban di Rutan Depok
DEPOK (Parahyangan-Post.com) - Suasana khidmad nampak dalam perayaan Iedul Adha 10 Muharam 1440 H di Masjid Baiturrahman, Rumah Tahanan Negara klas IIB Depok, Jawa Barat.

Pelaksanaan sholat Iedul Adha 1440 H, dipimpin langsung oleh kepala Rumah Tahanan Negara (Rutan) Depok, Bawono Ika Sutomo, dengan Imam sekaligus Khotib Ustadz Rudy S. Halimi, dari Yayasan At-taubah (Wakil Sekretaris PCNU Kota Depok).

"Mari kita sama-sama bersyukur dalam perayaan Iedul Adha ini. Contoh ketauladanan para Rasul pendahulu yang ikhlas dalam berkurban, semoga ini menjadi pelajaran untuk kita senantiasa bersyukur dan berbagi dengan berbagai nikmat yang Allah SWT berikan kepada kita," kata Bawono dalam sambutannya, Minggu 11/08/2019.

Pemotongan hewan kurban usai shalat Ied Adha, dilakukan dilapangan Rutan dan pengelolaan daging kurban di Gazebo secara bertahap. 

Hari pertama (Minggu, 11/08), dilakukan pemotongan 5 ekor domba/kambing pada pagi hari dan 1 ekor sapi pada sore hari. Dan hari kedua (Senin, (12/08), dilakukan pemotongan 10 ekor domba/kambing yang rencana dimulai pada siang hari.

"Pelaksanaan kegiatan ini dilaksanakan selain merupakan kewajiban Umat Muslim, juga sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah SWT (Qs. Al-Kautsar 1-2). 

Nantinya hasil daging qurban akan didistribusikan sebagian kepada masyarakat yang membutuhkan, dan akan dilakukan pengolahan agar seluruh warga binaan dapat menikmati sajian matang," jelas Bawono.

Ditempat terpisah, Kepala Pelayanan Tahanan Rutan Depok, Boy Guntur Sagara, mengungkapkan rasa bersyukurnya dalam pelaksanaan perayaan Shalat Iedul Adha dan qurban di Rutan Depok.

"Alhamdulillah pelaksanaan Perayaan Idul Adha tahun ini di Rutan Depok bisa berjalan lancar. Semoga ke ikhlasan hamba tauladan yang berkurban menjadi berkah untuk semua," ungkap Boy Guntur Sagara.

Ikut dalam perayaan Iedul Adha 1440 H tersebut Bambang Punto Ka.Subsi Pengelolaan, Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan (Ka.KPR) Puang Dirham, dan petugas Pemasyarakatan bersama Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Pria dan Wanita, serta para tahanan yang beragama Islam.

Hewan kurban yang dapat dikumpulkan DKM Masjid Baiturrahman Rutan Depok, total sebanyak 16 ekor yang terdiri dari 1 ekor sapi sumbangan dari Mitra (PT. AVA) dan 15 ekor domba/kambing sumbangan dari Jajaran Petugas, Koperasi Konsumen Pegawai Pengayoman Rutan Depok (KKPP Rudep), dan perwakilan beberapa WBP.

(Tok/Humas/pp)