Home Edukasi Semarak Parade Wisuda April ITB 2023

Semarak Parade Wisuda April ITB 2023

1,484
0
SHARE
Semarak Parade Wisuda April ITB 2023

BANDUNG - www.parahyangan-post.com - Parade wisuda sudah menjadi budaya yang diadakan oleh Institut Teknologi Bandung sebagai apresiasi kepada wisudawan yang telah purna pendidikannya.  

Wisuda tahun akademik 2022/2023 dari program doktor, magister, profesi insinyur dan sarjana pada Sabtu (8/4/2023) berlangsung secara meriah. 

Menyambut para wisudawan, dari 33 Himpunan Mahasiswa Jurusan menggelar arak-arakan sebagai bentuk penghargaan. Terlebih, tema wisuda ITB di bulan April bertajuk rouler the journey. 

Koordinator lapangan parade wisuda April ITB, Daniel Timothy Natanael Sihombing mengatakan, tema yang diangkat sebagai bentuk refleksi perjalanan awal menjadi mahasiswa hingga menjadi wisudawan. 

Institut Teknologi Bandung dalam setahun menggelar tiga kali wisuda, yakni bulan April, Juli dan Oktober. 

Arak-arakan dimulai dari Gedung Sabuga hingga sampai di Gedung Saraga, wisudawan disambut oleh para HMJ masing-masing, kemudian diiringi menuju Sunken Courts untuk berorasi. 

Saat orasi, masing-masing jurusan unjuk gigi dengan ciri khas tersendiri. 

Nyanyian, hentakan kaki, tepuk tangan hingga kostum bergaya unik memeriahkan acara Parade Wisuda April 2023. 

Bendera dari tiap jurusan berkibar saling bergantian. Bahkan, tak jarang tiap jurusan menggunakan drum sebagai alat untuk meramaikan suasana. 

Puisi hingga pantun ditampilkan dalam acara orasi tersebut. 

Parade ini mendapat animo yang tinggi dari para keluarga hingga rekan wisudawan yang hadir. 

Meski acara dilaksanakan saat siang hari, tak menyurutkan penonton menyaksikan penampilan tiap jurusan untuk berorasi. 

Wisudawan diantarkan menuju fakultas masing-masing untuk menghadiri syukuran wisuda

Selama perjalanan, perwakilan jurusan memayungi para wisudawan untuk sampai di lokasi acara. 

Apresiasi yang tinggi diperuntukan untuk wisudawan, hal tersebut tercemin dengan mengantar menggunakan kendaraan roda dua hingga roda empat saat arak-arakan. 

"Untuk wisuda kali ini, membawa konsep yang berbeda. Sempat dilanda pandemi Covid-19 arak-arakan yang dimulai dari Sabuga kembali dilaksanakan pada wisuda periode ini," tuturnya. 

Perhelatan wisuda periode ini, kata dia, mengadakan acara baru yakni syukuran disetiap jurusan. 

Sebagai bentuk rasa syukur telah menyelesaikan pendidikan. Syukuran tersebut dihadiri oleh para civitas akademik dari tiap fakultas serta perwakilan orang tua wisudawan. 

Merayakan moment wisuda, HMJ dari setiap jurusan turut tampil menghibur di Lapangan PLN ITB.  

Daniel menyebut, terselenggara wisuda saat bulan Ramadan, menjadi sebuah tantangan yang harus dihadapi para panitia untuk menjaga kondisi badan agar senantiasa tetap fit saat menjalankan tugas. 

(rd/pp)